Mengenal 4 Jenis Investasi yang Cocok Untuk Persiapkan Dana Pensiun
Investasi

Mengenal 4 Jenis Investasi yang Cocok Untuk Persiapkan Dana Pensiun

Sudah bisa dipastikan jika setiap orang yang bekerja tentu akan mengalami masa pensiun. Oleh karenanya anda harus mempersiapkan dana pensiun sedini mungkin supaya tidak mengalami kesulitan di masa yang akan datang. Untuk itu anda bisa menggunakan investasi sebagai salah satu upaya untuk mempersiapkan dana pensiun dan menunjang masa tua anda. Yuk intip jenis jenis investasi yang tepat untuk dana pensiun anda.

1. Reksadana Pasar Uang

Seringkali banyak orang yang mempermasalahkan tingkat resiko yang terlalu tinggi saat akan melakukan investasi. Apalagi untuk menyiapkan dana pensiun, tentu harus berhati hati untuk menyusun strategi yang tepat. Bagi anda yang belum familiar dengan investasi dan ingin mempersiapkan dana untuk masa pensiun, maka anda bisa memilih untuk berinvestasi reksadana pasar uang. Investasi satu ini merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk menginvestasikan dana pensiun anda.

Alasannya karena reksadana pasar uang memiliki resiko yang rendah sehingga banyak yang menggunakannya untuk investasi masa depan. Menariknya lagi reksadana pasar uang memiliki deposito berjangka dan obligasi jatuh tempo dalam jangka waktu kurang lebih satu tahun. Sehingga sangat cocok untuk tipe investor yang ingin bermain aman. Anda bisa menginvestasikan dana dengan jumlah kecil terlebih dahulu pada saat memulai reksadana ini.

2. Reksadana Pendapatan Tetap

Selain reksadana pasar uang, anda juga bisa melakukan investasi reksadana pendapatan tetap. Kelebihan dari investasi ini adalah penempatan uang investor yang diinvestasikan pada produk investasi berpendapatan tetap. Sehingga anda tidak perlu gundah, karena stabilitas dana akan lebih terjaga. Banyak orang yang memilih investasi ini sebagai salah satu pilihan untuk investasi dana pensiun di masa depan.

Meskipun reksadana ini memiliki obligasi jatuh tempo diatas satu tahun, namun sistem bunga yang diinvestasikan kembali membuatnya menjadi salah satu pilihan investasi yang aman untuk dicoba. Untuk memulai reksadana ini anda bisa membelinya melalui agen penjual, misalnya bank, sekuritas dan media investasi lainnya yang sudah memberikan layanan online sehingga memudahkan investor untuk melakukan pembelian dan penjualan kapanpun.

Baca Juga:  Faktor Penting Investasi NFT yang Perlu Anda Ketahui

3. Investasi Deposito Berjangka

Satu lagi instrumen investas yang sangat aman dan memiliki resiko yang renda h untuk menaga nilai pokok investasi dana pensiun, yaitu deposito berjangka. Dengan memanfaatkan deposito berjangka maka nilai pokok dana anda akan tetap aman saat fluktasi suku bunga terjadi. Sehingga aset anda akan lebih terjamin dibandingkan anda memilih untuk menggunakan jenis investasi lainnya.

Karena pada jenis deposito ini akan berbentuk uang yang anda simpan di bank dan sepenuhnya akan terproteksi oleh pemerintah dari kegagalan pembayaran. Anda juga akan dihadapkan dua pilihan yang cukup fleksibel ketika jangka waktu sudah habis. Pilihan tersebut adalah menarik uang yang telah didepositokan atau memperpanjang investasi. Bagaimana investasi satu ini cukup aman untuk dana pensiun bukan?

4. Asuransi Investasi

Jenis investasi yang bisa anda manfaatkan untuk dana pensiun anda adalah asuransi. Meskipun asuransi investasi adalah kombinasi dari reksadana dan asuransi tradisional, tipe investasi inidapat menjadi alternatif bagi anda yang masih ragu alam menggunakan investasi reksadana. Selain itu produk investasi ini juga akan memberikan porsi yang lebih tinggi pada investasi dana pensiun. Sehingga anda akan merasakan manfaat yang kurang lebih sama dengan reksadana.

Itulah jenis investasi yang bisa dimanfaatkan untuk dana pensiun di masa depan. Dengan memilih jenis investasi yang tepat maka anda akan bisa lebih tenang untuk menghadapi masa tua anda. Selain itu, memilih investasi yang tepat juga mampu menolong anda di masa kesulitan. Namun dibandingkan investasi yang memiliki resiko, anda bisa memilih untuk menabung dana pensiun sehingga lebih aman dan terjamin keberadaannya.